Club Cooee

Selasa, 22 November 2011

Tips Merancang Home Office

http://www.resensi.net/wp-content/uploads/2008/05/home-office.jpg
Sepertinya anda sudah siap untuk bekerja di rumah sendiri. Dan, memang kini
semakin banyak orang yang memilih untuk bekerja di rumah sendiri. Apalagi
sekarang teknologi komunikasi semakin canggih dan mudah untuk diperoleh.
Sebelum anda memulai berusaha, ada baiknya anda simak beberapa tips berikut
bagaimana anda merancang home office di rumah anda sendiri.

1–Siapkan ruang kerja yang terpisah.

Jangan biarkan anda bekerja sambil terganggu oleh suara tv, aroma dapur atau
keributan rumah tangga lainnya. Anda bisa menyiapkannya di garasi, kamar
atau loteng. Jika anda tidak mempunyai ruangan yang cukup luas,
pertimbangkan untuk menggunakan sekat, misal yang juga berfungsi sebagai
filling cabinet, papan tulis, dan lain-lain.

2–Tentukan bentuk ruang kerja sesuai kebutuhan.

Anda bisa memilih untuk menyusun perabot/furniture dengan bentuk U, agar
anda bisa meraih segala sesuatu dengan mudah. Untuk itu anda perlu ruangan
yang cukup luas. Atau anda bisa menyusun seperti hurup L yang cocok untuk
ruangan yang terbatas. Yang jelas, perhatikan bagaimana anda harus bergerak
dan memerlukan benda-benda. Anda bisa mengintip bagaimana sebuah kantor
dirancang untuk mendapatkan ide.

3–Gunakan perabot/furniture kantor.

Perabotan kantor dirancang sedemikian rupa agar anda bisa bekerja dengan
baik, tidak mudah lelah dan efisien. Jangan ragu untuk mengeluarkan dana
lebih untuk membeli meja yang cukup luas untuk bekerja, terutama jika anda
bekerja dengan komputer atau kertas-kertas. Belilah juga kursi kerja yang
berroda dan nyaman diduduki. Jangan lupa filling cabinet sesuai kebutuhan.

4–Sediakan jalur telepon yang terpisah.

Tentu anda tak ingin jika telpon dari rekan bisnis anda diterima oleh suara
anak-anak anda bukan? Siapkan dua jalur telepon untuk bisnis dan rumah yang
berbeda. Jika tidak mudah untuk memperoleh jaringan baru, siapkan saja
jaringan paralel dan letakkan telepon anda dekat dengan ruang kerja,
sehingga memudahkan anda untuk meraihnya di saat berdering. Tapi, biasanya
anda perlu sedikitnya dua jaringan telepon, yaitu untuk telpon, fax atau
internet.

5–Jangan lupa mesin fax.

Fax adalah sepenting telepon juga. Anda bisa menerima dan mengirim dokumen
melalui fax. Pertimbangkan baik-baik saat anda membeli fax. Ada mesin fax
yang berfungsi juga sebagai mesin penjawab dan mesin fotocopy. Ada mesin fax
yang mencetak di atas kertas fax atau kertas biasa. Tentukan mana yang
benar-benar anda butuhkan. Mesin fax yang canggih mungkin tidak terlalu
perlu bila anda baru memulai usaha anda.

6–Sediakan komputer juga.

Lengkapi peralatan kerja anda dengan seperangkat komputer dan printer.
Isilah komputer anda dengan berbagai software yang pintar, seperti software
fax, internet, yang memudahkan anda berkomunikasi dan bekerja. Komputer
nyaris menjadi perlengkapan utama dalam setiap kantor.

7–Pastikan ruang kerja anda cukup nyaman.

Yang jelas, anda harus merasa nyaman bekerja di situ selama berjam-jam.
Apakah anda memerlukan pendingin udara (AC) atau mungkin cukup sebuah kipas
angin kecil, yang juga berfungsi sebagai pendingin perlengkapan komputer
anda? Atau mungkin anda bisa memilih bekerja dekat dengan jendela dan
membiarkan udara bersikulasi dengan baik.

8–Last but not least: perlengkapan staitionery.

Ini biasanya banyak terlupakan. Luangkan waktu untuk berbelanja kebutuhan
stationery. Memang ini barang-barang kecil, namun sangat bermanfaat, seperti
klip, staples, perfurator, kalkulator (anda masih perlu kalkulator meski
anda punya komputer bukan), tray kertas, gunting, tape dispenser dan
macam-macam yang lain. Jangan biarkan kerja anda terhambat hanya karena anda
tidak mempunyai cukup supplies, misal, isi pulpen.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

footer widget